Jakarta, SIMANEWS – Kesigapan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dalam menangani dua bencana, yakni kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ-182 serta bencana longsor di Cimanggung, Sumedang, Jawa Barat mengunggah empati kalangan pegiat sosial.
Aktivis sosial Lembaga Swadaya Masyarakat Berhuma, Khoirul Anam menuturkan, Risma terjun langsung ke lokasi bencana merupakan bentuk sifat ‘welas asih’ yang sulit ditutupi.
“Di lokasi, Bu Risma tak hanya cekatan dan trengginas, melainkan pula penuh ‘welas asih’,” kata Khoirul Kamis (14/1/2021).
Aktivis sosial itu mengingatkan, ketika sampai di posko utama di Bandara Soekarno-Hatta, Risma menenangkan dan menyatakan simpati kepada keluarga korban. Di posko utama Bandara Soekarno-Hatta Risma memastikan keberadaan petugas pemberi layanan psikologis untuk keluarga korban.
“Tampaknya, sebagai seorang perempuan, seorang ibu, Risma terpikir untuk memberikan pelayanan seperti itu,” tegas Khoirul.
Sementara saat di Sumedang, Risma yang tak canggung wara-wiri di jalanan becek akibat longsoran memimpin langsung proses penanggulangan. Termasuk memberi bantuan untuk para korban dan mendirikan tenda darurat serta dapur umum untuk warga sekitar.
“Itu membuat para korban longsoran dipastikan tak akan kesulitan makanan dan kebutuhan dasar lainnya,” ujarnya.
Selain itu di Sumedang Risma langsung mengunjungi para keluarga korban longsor di Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Sumedang, Jawa Barat.
Risma menerobos rintik hujan dan mendatangi rumah-rumah korban longsor Minggu (10/1/2021) malam lalu. Risma berusaha menenangkan keluarga korban longsoran itu, sambil memberi bantuan tunai masing-masing sebesar Rp15 juta.
(red)
Jakarta, Simanews.com – Pemprov DKI Jakarta meresmikan skywalk Kebayoran Lama di Jakarta Selatan (Jaksel). Jumat (27/1). Kini, skywalk tersebut resmi...
Read moreCopyright © 2020 Sima News | All rights reserved. | Developed: by Kebon Jasa